Rabu, 08 Juni 2011

Tetangga Kerap Mengganggu*

Tanya:
Saya karyawati kantor swasta. Jam kerja saya sejak pagi hingga sore. Tiba di rumah terkadang malam karena harus ganti-ganti kendaraan. Saya takut pulang malam karena T, tetangga saya, kerap mengganggu dengan sapaan yang bernada melecehkan. Padahal, tak ada jalan lain. Jalan itu satu-satunya yang menuju rumah saya.
Kata L, tetangga saya yang lain, T pernah bilang suka pada saya. Saya makin takut T tahu saya sudah punya pacar dan sebentar lagi menikah.
Bagaimana sebaiknya saya bersikap pada T agar dia tak mengganggu dan tak marah atau berlaku nekat bila tahu saya hendak menikah? (Rini)

Jawab:
Mbak Rini, perlakuan T pada Anda sudah menyebabkan ketakutan dan ketidaktenangan dalam kehidupan sehari-hari.
Hidup tenteram, aman, dan damai adalah hak asasi manusia. T sudah berbuat sesuatu yang mengganggu hak asasi Anda.
Sebagai tetangga, seharusnya dia menghormati Anda. Bahkan bila perlu melindungi jika ada tetangga mendapat gangguan.
Tetangga ibarat saudara, bahkan melebihi saudara kandung.
Ketika kita kesusahan, tak jarang tetanggalah yang menolong atau datang lebih dulu.
Karena itu Rasulullah mengajarkan agar orang-orang beriman berbicara yang baik dan menghormati tetangga (hadits riwayat Imam Bukhari dan Muslim).
Sikap Anda untuk menghindari T dengan berdiam diri dan tak melayani godaan sudah tepat. Namun jika T tak menghentikan perilaku yang kerap mengganggu dan melecehkan itu, Anda bisa minta bantuan L atau orang yang disegani agar T menghentikan perbuatan yang mengganggu atau melecehkan itu.
Sebaiknya Anda menyampaikan pada L atau T bahwa sebentar lagi menikah. Status hampir menikah itu agar disampaikan pada T sehingga dia tak perlu menaruh harapan lagi pada Anda. Semoga T menyadari kesalahannya dan Anda bisa lewat jalan dekat rumah T dengan tenang. Jangan lupa mohon perlindungan Allah agar dijauhkan dari segala godaan dan diberi kedamaian dalam kehidupan pribadi dan rumah tangga kelak setelah menikah. (51)
(Suara Merdeka 8 Juni 2011 h. 7)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar