Rabu, 10 Maret 2010

Berpaling pada Teman Lama

Tanya:
Saya seorang karyawati kantor swasta. Menikah  sudah 10 tahun dan punya dua anak balita. Sejak kelahiran  anak pertama, badan saya bertambah gemuk. Semula suami  tidak pernah berkomentar tentang penampilan saya yang tidak ramping  lagi. Ternyata dugaan saya tentang diamnya suami, sebagai tanda ia bisa menerima keadaan saya itu salah, karena L, teman kantornya memberitahukan  kalau suami saya sering mengeluh kepadanya tentang   beberapa hal, termasuk penampilan saya yang bertambah gemuk. Kabarnya sekarang suami dekat dengan M, teman  lamanya di SMA yang bertubuh langsing. Kantornya dekat dengan kantor suami, mereka sering makan siang bersama.

Setelah mendengar kabar itu, saya tanyakan kepada suami mengenai hubungannya dengan M. Ia mengatakan M hanya teman lama, dan ia tidak sengaja ketemu di rumah makan. Di depan saya, suami sering memuji penampilan M yang  ramping, sehingga pakaian yang dikenakan selalu enak dipandang. Sebagai istri, saya tahu arah pembicaraannya. Di samping mengagumi M, mungkin suami menginginkan aku bisa langsing seperti M.
Untuk menurunkan berat badan sebenarnya sudah saya lakukan dengan beberapa cara, tetapi belum berhasil. Kalau saya tidak dapat langsing, mungkinkah suami saya berpaling kepada M?   (Ratna)

Jawab:
Bu Ratna, penampilan merupakan salah satu hal yang dapat mendekatkan hubungan suami dan istri.Kalau ibu sudah dapat menangkap keinginan suami yang lebih suka melihat wanita yang langsing, sebaiknya bu Ratna berusaha lagi untuk memenuhi harapan suami.

Ada beberapa penyebab seseorang menjadi gemuk, di antaranya setelah melahirkan. Ibu yang sedang menyusui ada yang berpandangan bahwa ia harus makan dua kali lipat, karena bukan hanya untuk dirinya, tetapi juga untuk bayinya.

Secara kualitas memang perlu diperhatikan agar memenuhi gizi yang dibutuhkan ibu dan anak, tetapi kuantitas atau banyaknya makanan tidak harus berlebihan.

Rasulullah Muhammad SAW telah memberikan tuntunan. Dalam hal makan hendaknya berhenti sebelum kenyang. Agar tidak kekenyangan, maka sepertiga perut diisi dengan makanan, sepertiga lagi diisi air minum, dan sisanya yang sepertiga untuk udara. Dengan demikian, tidak aka ada kelebihan makan.

Apakah suami akan berpaling kepada M atau tidak, bu Ratna lebih tahu sifat suami. Apakah ia seorang yang mudah tertarik pada lawan jenis ataukah termasuk suami yang setia dan teguh pendirian.

Semoga apa yang tampak dari luar seperti suka memuji M, bukan berarti ia tertarik padanya, tetapi sekadar memuji penampilannya agar bu Ratna termotivasi mengurangi kegemukan.

Karena kegemukan berpotensi untuk timbulnya beberapa penyakit, maka suami menginginkan ibu agar langsing, sehingga terhindar dari gangguan kesehatan.  Jangan lupa selalu mohon pertolongan Allah agar rumah tangga terhindar dari godaan dan cobaan. (37)
(Suara Merdeka 10 Maret 2010)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar